Sabtu, 09 Agustus 2014

Menstruasi dalam Alkitab

Ayat-ayat dalam Alkitab yang mengatur tentang seorang wanita yg sedang menstruasi terdapat dalam kitab Taurat Musa :

Imamat 15:19-27
19) Apabila seorang perempuan mengeluarkan lelehan, dan lelehannya itu adalah darah dari auratnya, ia harus tujuh hari lamanya dalam cemar kainnya, dan setiap orang yang kena kepadanya, menjadi najis sampai matahari terbenam.
20) Segala sesuatu yang ditidurinya selama ia cemar kain menjadi najis. Dan segala sesuatu yang didudukinya menjadi najis juga.
21) Setiap orang yang kena kepada tempat tidur perempuan itu haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.
22) Setiap orang yang kena kepada sesuatu barang yang diduduki perempuan itu haruslah mencuci pakaiannya, membasuh diri dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.
23) Juga pada waktu ia kena kepada sesuatu yang ada di tempat tidur atau di atas barang yang diduduki perempuan itu, ia menjadi najis sampai matahari terbenam.
24) Jikalau seorang laki-laki tidur dengan perempuan itu, dan ia kena cemar kain perempuan itu, maka ia menjadi najis selama tujuh hari, dan setiap tempat tidur yang ditidurinya menjadi najis juga.
25) Apabila seorang perempuan berhari-hari lamanya mengeluarkan lelehan, yakni lelehan darah yang bukan pada waktu cemar kainnya, atau apabila ia mengeluarkan lelehan lebih lama dari waktu cemar kainnya, maka selama lelehannya yang najis itu perempuan itu adalah seperti pada hari-hari cemar kainnya, yakni ia najis.
26) Setiap tempat tidur yang ditidurinya, selama ia mengeluarkan lelehan, haruslah baginya seperti tempat tidur pada waktu cemar kainnya dan setiap barang yang didudukinya menjadi najis sama seperti kenajisan cemar kainnya.
27) Setiap orang yang kena kepada barang-barang itu menjadi najis, dan ia harus mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air, dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam

Imamat 15 mengatur tentang kebersihan jasmani seorang laki-laki dan perempuan Yahudi di zaman Musa. Nah, ayat-ayat yang dikutip diatas khusus berbicara tentang wanita yang sedang menstruasi. Ayat-ayat tersebut lebih menekankan tentang kebersihan jasmani seorang wanita dalam masa menstruasi (normal) [Imamat 15:19-24] ataupun dalam keadaan sakit (pendarahan) [Imamat 15:25-27]. Bahkan dituliskan bahwa setiap orang yang menyentuhnya menjadi najis dan harus mandi dan mencuci pakaiannya dan ia pun menjadi najis sampai petang hari.

Namun itulah hukum-hukum dalam Perjanjian Lama. Yesus telah datang untuk menggenapi hukum Taurat sehingga tidak ada batasan untuk seseorang dalam kehidupannya untuk Tuhan. Ada kisah dalam Injil yang menuliskan tentang seorang perempuan yang selama 12 tahun sakit pendarahan (Lihat. Matius 9:20-22), dan tentu saja menurut Hukum Taurat si perempuan ini najis dan apapun yang dia sentuh juga najis. Namun karena iman percayanya ia memberanikan diri menyentuh ujung jubah yang dipakai Tuhan Yesus, dan seketika itu pun ia menjadi sembuh dan dianggap tahir. Jadi, tidak ada batasan apapun untuk seorang wanita Kristen yang hidup dalam iman terhadap Kristus Yesus dan beribadah kepada-Nya.

Translate